Hari ketiga yang berati cuman 2 malam kami di Dieng. Pagi-pagi sebelum jam 7 kami sudah checkout dari penginapan. Tujuan selanjutnya adalah Baturaden. Namun sebelum itu kami mampir dulu ke Batu Pandang Ratapan Angin dan spot ini satu arah ke Baturaden via Wonosobo. Dari penginapan ke Batu Pandang ini cuman berjarak sekitar beberapa kilo saja dari penginapan.
Dari penginapan kami melewati persimpangan (salah satu jalan) menuju Kawah Sikidang yang ada di sisi kanan. Tidak jauh dari perimpangan ini kita sudah menemukan parkiran jika ke Telaga Warna dan Telaga Pengilon yang berada di sisi kanan jalan dan loket ke telaga-telaga tersebut di seberang jalan/sisi kiri. Karena kami tidak berencana ke danau, kami melanjutkan perjalanan ke arah Batu Ratapan yang tidak begitu jauh dari danau.
Dari atas ini kita di suguhi pemandangan yang menakjubkan dari semua sudut. 2 telaga yang menjadi titik sentral yaitu Telaga Warna dan Telaga Pengilon. Telaga-telaga ini di kelilingi oleh pepohonan topis dengan latar pegunungan. Melempar pandangan ke sekeliling terlihat rumah-rumah dan ladang-ladang di kaki-kaki dan lereng-lereng gunung.hijau nya pemandangan membuat hati dan jiwa lebih adem dan mata menjadi lebih segar (menurut pendapat para ahli hahaha….).
Salah satu sudut Batu Pandang |
Tujuan kami sebenarnya ke sini adalah berfoto di Batu Pandang dengan latar belakang Telga Wana dan teaga Pengilon,2 telaga yang berdampingan. Meskipun berdampingan, air di kedua telaga tersebut berbeda warna. Telaga Warna berwarna hijau lumut sementara Teaga Pengilon berwarna coklat kehitaman. Telaga Pengilon mengandung sulfur sehingga tidak ada ikan yang hidup di sana.
Batu Pandang yang menjadi spot foto sebenanya sebuah batu yang agak menjorok di sisi tebing dengan atasnya agak rata sehingga pengunjung bisa duduk dan berdiri. Di butuhkan sedikit keberanian untuk ke batu ini dan buat kalian yang takut ketinggian tidak di sarankan naik. Karena merupakan spo favorit, pengunjung harus bergantian berfoto, makanya kami ke sini jam 7 sehingga belum banyak pengunjung ke sini.
Satu persatu kami bergantian berfoto. Dan selagi berfoto, jumlah pengunjung makin bertambah (karena hari Minggu) dan membuat kami harus buru-buru mengambil foto karena harus gantian.
Spot foto di atas Batu Ratapan |
Spot foto di atas Batu Ratapan |
Saya mencoba mengambil foto dari atas/drone sehingga bisa mendapatkan view dari ketinggian. Dengan drone saya bisa mengambil foto Telaga Warna dan Telaga Pengilon dari atas serta pemdangan di sekelilingnya.
Telaga Warna dan Telaga Pengilon |
Salah satu cemilan di sini, kentang dan goreng jamur |
Perjalanan dari Dieng ke Baturaden yang masih di Jawa Tengah mengambil arah yang berlawanan sewaktu datang yaitu ke arah Wonosobo. Rute yang kami lewati melewati jalan-jalan yang berkelok-kelok di antara perbukitan, melewati kebun-kebun sayur. Di sebelah kiri kita bisa melihat Gunung Sindoro dan Gunung Sumbing yang berdiri gagah.
Duen Banjarnegara |