Sumber: Instagram Orei-orei |
Air terjun Lubuak Bulan merupakan salah satu objek wisata yang berada di Jorong Koto Tinggi Kubang Balambak, Kanagarian Simpang Kapuak, Kecamatan Mungka, Kabupaten Lima Puluh Kota, Sumatera Barat. Kenapa objek wisata ini diberi nama Lubuak Bulan? Karena air cucuran dari air terjun ini jatuh tepat di kolam atau yang sering disebut lubuk yang mana kolam tersebut memiliki bentuk menyerupai bulan, sehingga diberi nama Lubuak Bulan.
Baca Juga:
- Menikmati Keindahan Bukit Batu Manda Kabupaten Lima Puluh Kota
- Berlibur Ke Palo Banda Taram Payakumbuh
Namun ada yang unik dari air terjun ini, biasanya setiap air terjun arinya akan mengalir ke sungai tetapi berbeda dengan air terjun ini. Air terjun ini tidak memiliki aliran air, namun air yang jatuh ke lubuk seperti hilang begitu saja. Dari beberapa sumber mengatakan air yang jatuh ke lubuk tersebut tidak hilang begitu saja, akan tetapi karena dibawah lubuk tersebut terdapat goa panjang yang menyerap air tersebut sehingga air cururan yang jatuh ke lubuk seolah-olah menghilang.
Sumber: Instagram @wrangland |
Baca Juga: Wisata Ngalau Indah Payakumbuh Sumatera Barat
Para wisatawan tidak bisa berenang di lubuk air mancur, pengunjung hanya bisa menampung air yang jatuh dengan kedua tangannya. Selain itu, air terjun ini belum bisa ditemukan di google maps, hal ini karena daerah koto Tinggi Kubang Balambak merupakan daerah yang terisolir / pelosok di kabupaten Lima Puluh Koto. Sehingga bukan hal yang mudah untuk bisa sampai ke tempat ini, ada beberapa medan berat yang harus dilalui.
Jika ingin menjangkau air terjun yang unik ini disarankan untuk menggunakan motor trail, sekalipun pengunjung menggunakan kendaraan seperti mobil juga harus berjalan kaki melewati jalan setapak di hutan serta ladang. Mungkin ada yang tahu dengan air terjun Tanjung Jaro? Nah air terjun ini jaraknya tidak jauh dari air terjun Tanjung Jaro, sekitar 4 km.
Sumber: @yudi_akuma |
Akses Lokasi Air Terjun Lubuak Bulan,
Perjalanan dari Kota Payakumbuh sampai ke air terjun Lubuak Bulan menghabiskan waktu sekitar kurang lebih 4-5 jam. Dari Kota Payakumbuh bergeraklah menuju ke daerah Simpang Kapuak, untuk perjalanan ini anda akan menghabiskan waktu sekitar satu setengah jam.
Sesampainya di Simpang Kapuak nanti anda akan menemukan medan yang sangat berat berupa trek pendakian bukit yang berupa jalan kecil yang hanya bisa dilalui oleh motor. Setelah itu anda juga akan menemukan tanjakan yang terjal yang sudah tidak bisa dilalui lagi oleh motor, hingga akhirnya nanti sampai ke perkampungan Jorong Koto Tinggi Kubang Balambak.
Namun perjalanan panjang masih belum berakhir sampai disni, masih ada jarak 17 km yang harus ditempuh. Dari perkampungan ini anda juga harus melewati jalan setapak, dan kemudian memasuki kawasan hutan yang masih sangat asri, setelah itu anda akan menemukan ladang gambir milik masyarakat sekitar, serta perjalanan ini akan memakan waktu sekitar 3 jam lamanya.
Sumber: @veraprimadewi |
Setelah bertemu dengan ladang gambir nanti anda akan menemukan belantara pepohonan kemudian dan tebing curam yang menuju ke kaki lembah. Jika anda sudah mendengar gemuruh jatuhnya air maka itu artinya sudah tidak jauh dari tempat yang dituju, yaitu Lubuak Bulan.
Perjalanan panjang yang melelahkan cukup menguras tenaga saat harus mengendarai motor mencapai bukit yang terjal di Simpang Kapuak serta melakukan perjalanan kaki 3 jam di perkampungan Jorong Koto Tinggi akan dibalas tuntas dengan ketenangan yang ada di lokasi air terjun Lubuak Bulan. Sesampainya disana anda akan diasingkan oleh hiruk pikuk kota dengan semua kebisingan klakson, kenalpot kendaraan dan disini hanya akan menemukan ketenangan yang menahan kalian untuk menghabiskan hari-hari ditempat itu.
Sumber: @meityintan |
Biaya Masuk
Untuk menikmati tenangnya air terjun yang ajaib ini anda tidak harus mengeluakan biaya sepersen pun. Ditempat ini dipastikan anda tidak akan menemukan satu pun penjual, jadi sebelum berangkat persiapkan semua hal yang mungkin akan dibutuhkan selama perjalanan. Selain itu jangan lupa check keadaan motor yang akan dikendarai, pastikan semua dalam keadaan baik, dan usahakan untuk menggunakan kendaraan sendiri. Gunakan kendaraan bermotor yang memiliki tenaga yang kuat, karena nantinya anda akan melewati rute jalanan yang tidak akan bisa dilewati oleh kendaraan roda empat. Tertarik untuk datang?
Jangan lupa untuk meninggalkan komentar di alber.id ya… Terimakasih